Sunday, April 22, 2012

Program Akuntansi Efektif

Tools atau alat kerja adalah sesuatu yang kita butuhkan untuk melakukan atau menyelesaikan perkerjaan. Alat kerja yang baik akan membuat pekerjaan dapat diselesaikan lebih cepat dengan hasil yang maksimal. 

Tools yang baik untuk pembuatan laporan keuangan atau software akuntansi dapat kita analogikan seperti pisau yang tajam bagi juru masak yang akan membuat sang juru masak memotong lebih cepat dengan hasil yang lebih rapi. Namun apakah tools yang baik berarti harus mahal? Kita percaya bahwa harga akan menentukan kualitas. Namun sebenarnya seperti pisau yang baik ditangan juru masak seharusnya adalah pisau yang tajam dan efektif untuk pekerjaan yang sedang ditangani. Kefektifan alat kerja seperti software akuntansi atau apapun tidaklah terkait langsung dengan harganya. 

Beberapa orang pernah mengalami ternyata kualitas software akuntansi atau program laporan keuangan yang cukup tinggi harganya berisi fitur yang berlebihan yang ternyata lebih merupakan kemewahan yang pada akhirnya tidak terpakai dalam pekerjaan. Karena sebenarnya kesederhanaan (user friendly) dan keefektifan tools menjadi kata kuncinya. Jika demikian mengapa tidak memilih program akuntansi yang simpel dan efektif sebagai solusi Anda?
Ms excel adalah software yang powerfull yang kebanyakan telah dimiliki oleh pemakai kebanyakan computer dengan basis Windows di Indonesia. Bagaimana memaksimalkannya untuk menangani pembuatan laporan keuangan perusahaan dengan lebih efektif, cepat, dan handal? Program AXCEL telah dirancang sedemikian rupa untuk secara efektif, akurat, dan dapat diandalkan untuk solusi pembuatan laporan keuangan berbagai usaha.

No comments: